Ketika Si Kecil Suka Melamun

Amanda Triwulandari, M. Psi.
Psikolog

Halo, Keluarga Sehat Kejora!

Ayah dan Ibu Kejora, pernahkah kebingungan ketika melihat si kecil kerap kali termenung saat mengerjakan sesuatu di rumah? Atau, pernahkah Ayah dan Ibu mendapat laporan dari sekolah bahwa si kecil sering termenung saat di kelas? Seringkali, kita kebingungan untuk menilai, apakah si kecil melamun karena daya imaginasinya yang luar biasa, atau dikarenakan si kecil mudah terdistraksi atau terganggu dengan pikirannya sendiri?

Fakta positif tentang melamun

Dalam Bahasa Inggris, melamun dikenal dengan sebutan daydreaming, mind-wandering, dan beberapa istilah lainnya. Sekalipun terkadang mengganggu aktivitas, berikut ini adalah beberapa fakta positif mengenai daydreaming.

  • Beberapa penelitian dalam neuroscience mengatakan bahwa anak yang melamun memiliki daya kreativitas yang lebih baik, dibandingkan dengan anak yang jarang melamun.
  • Saat daydreaming, anak kerap kali menemukan berbagai ide dan dapat membuat hubungan-hubungan dari ide itu dan menghasilkan sesuatu yang menarik.
  • Daydreaming dapat membuat anak menghasilkan skenario tertentu ketika menghadapi sesuatu. Hal ini dapat membuat anak menjadi siap ketika menghadapi tantangan tertentu.
  • Walaupun tidak terlihat melakukan apa-apa atau “zoning out”, sebenarnya si kecil melakukan aktivitas otak juga saat melamun. Aktivitas tersebut berguna untuk memproses informasi yang ia terima.

Walaupun memiliki fakta yang positif, orang tua tetap harus mengarahkan anak untuk melakukan daydreaming atau mind-wandering pada konteks yang tepat. Arahkan anak untuk berada di alam terbuka, hal ini membuat imajinasinya makin kaya dan positif bila ia termenung. Berikan buku bacaan fiksi yang positif dan bermanfaat, maka hal ini juga akan menjadi bahan imajinasi yang juga baik dan berguna.

Kapan melamun dapat menimbulkan masalah?

Dibalik segudang fakta menarik, maka tentu melamun juga dapat menimbulkan masalah. Berikut ini adalah tanda ketika Ayah dan Ibu dapat lebih memberikan perhatian atau bantuan pada anak ketika melamun.

  1. Ketika saat si kecil melamun, aktivitas sehari-harinya terganggu. Misalnya, selalu terlambat menyelesaikan PR, atau selalu tidak paham apa yang dibicarakan oleh guru atau orang tua karena asyik melamun.
  2. Ketika anak cenderung lebih memilih melamun sendiri dan enggan melakukan sosialisasi dengan orang lain.
  3. Ketika anak sering sekali melamun atau lupa akan sesuatu dan berujung kepada waktu yang terbuang, sehingga kesempatan belajar pun terbuang.
  4. Ketika anak yang sering melamun juga disertai dengan sangat mudah terdistraksi atau teralih perhatiannya.

Hal-hal diatas, perlu orang tua perhatikan dan menjadi bahan untuk melakukan observasi lanjutan kepada anak. Apabila mengalami kendala atau kebingungan, orang tua sebaiknya juga berdiskusi dengan pihak profesional, seperti psikolog di sekolah atau klinik terdekat.

Semoga artikel ini dapat membantu Ayah dan Ibu untuk mengarahkan si kecil melamun pada konteks yang tepat, ya! Tetap semangat, Keluarga Sehat Kejora!

Editor: drg. Valeria Widita Wairooy

Referensi:
Zedelius, C. M & Schooler, J. W. (2006). The Richness of Inner Experience: Relating Styles of Daydreaming to Creative Processes. Front Psychol. 2015; 6: 2063. https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC4735674/

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Leave a Comment

Open chat
Selamat datang di Kejora Indonesia ada yang bisa kami bantu ?